Adalah Lelaki pertama yang ku cintai....
Sesosok Lelaki bernama ayah....
Ayah yang mengajariku Berperilaku
Ayah yang mengajariku Bertahan
Ayah yang mengajariku Berjuang
Ayah yang mengajariku Kekuatan
Ayah yang mengajariku Ketegaran
Ayah yang membawa aku kecil bersepeda ke pasar
Turun jika jalan menanjak
Dan mendorong sepeda hingga berpeluh
Ayah sudahkah aku membuatmu bangga?
Ayah sudahkah aku membuatmu bahagia?
Sampai dipenghujung umurmu ini...
Adakah hal berarti yang telah ku berikan untukmu?
Ayah ma'afkan aku...
Atas ketidak berdayaanku akan Kuasa Illahi Rabbi
yang meminta Ayah untuk kembali...
kembali kepada yang Abadi
Selamat Jalan Ayah......~
Semoga Allah......
Memberi jalan yang terang disana...
Memberi Rumah yang lebih baik dari rumah kita...
Memberi Istri yang lebih baik dari Bunda...
Memberi Anak yang lebih salih dari aku dan saudara2ku...
Memberi hidup yang lebih baik dari hidup ayah di dunia....
Ayahku adalah adalah pahlawanku...
Hidupku adalah nama baikmu,InsyaAllah....
Senyummu di akhir hayatmu adalah semangatku,
Selamat jalan Ayah...~
Semoga di Akhir Zaman
Allah mengumpulkan dan menghimpun kita dalam keadaan yang
lebih Baik.
Amien ya Rabbal alamin.
Tags:
Sastra
