Korban Puting Beliung Terima Bantuan

Relawan PMI beserta warga menurunkan asbes dari trukSebanyak 36 KK Korban rumah rusak akibat angin kencang di desa Sigedong Kecamatan Bumijawa mendapat bantuan material dan Tunai dari Pemerintah Kabupaten Tegal, Kamis (7/3/2013) siang kemarin. Bantuan material berupa seng gelombang sejumlah 190 lb, asbes gelombang 130 lembar, kayu usuk  ukuran 4×6 sejumlah 130 batang.

Bantuan diserahkan langsung oleh Bupati Tegal Hery Sulistiawan di dampingi Plt. Kepala BPBD Kabupaten Tegal, Drs. Tedjo Kisworo, Camat Bumijawa, Ahmad Susiyanto, BA dan Ketua PMI Kab. Tegal, dr Bimo Bayuadji, bertempat di balai desa Sigedong. Dalam sambutannya Bupati menyampaikan  turut prihatin atas musibah yang menimpa warga desa sigedong. Ini merupakan suatu ujian dari Tuhan YME dan harus kita terima.

“Bantuan dari Pemerintah Kbupaten Tegal semoga dapat bermanfaat,”ujarnya.

Sementara untuk rumah rusak berat, lanjut Hery, Sukirman dan Dakrad mendapat bantuan uang tunai masing-masing empat juta rupiah. Pihaknya juga menyerahkan tali asih secara pribadi kepada korban masing-masing dua ratus ribu untuk pembelian gula teh.

Sementara Kepala Desa Sigedong, Suwondo, atas nama masyarakat desa menyampaikan terima kasih kepada Pemkab tegal yang telah membantu warganya yang terkena musibah. “Dengan bantuan material itu dapat meringankan beban korban,”jelasnya.

Salah satu Korban rumah rusak berat, Dakrad, menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bupati Tegal yang telah merespon langsung  dan tanggap dengan membantu material untuk perbaikan rumahnya.

 Sebagaimana diberitakan angin ribut yang menimpa warga desa sigedong terjadi pada rabu malam (27/2/2013) silam.(Sumber:Infopantura.com)
Lebih baru Lebih lama