Tabrakan, Kapolsek Tewas

Tabrakan, Kapolsek TewasBOJONG – Kecelakaan lalulintas kembali terjadi di Jalan Raya Desa Wangandowo, Kecamatan Bojong, Sabtu (31/1) sore. Kecelakaan melibatkan Sepeda motor Supra 125 dengan motor dinas Polri GL Max 27-36 IX. Akibat kecelakaan tersebut, seorang korban meninggal dunia lantaran mengalami luka serius. Sedangkan korban lainnya masih kritis yang dirawat di Rumah Sakit.

Korban naas kali ini adalah Kapolsek Wonopringgo, AKP Siswanto, yang meninggal dunia ketika menjalani penanganan medis di Rumah Sakit Budi Rahayu.

Informasi dihimpun, kecelakaan naas itu terjadi sekira pukul 16.00, bermula ketika sepeda motor GL Max 27-36 IX yang dikendaraai oleh Kapolsek Wonopringgo, AKP Siswanto hendak menyeberang dari arah timur menuju ke barat. Ketika di lokasi, pada saat bersamaan ada sepeda motor Honda Supra X bernopol AA 5481 ZB melaju dari arah Utara ke Selatan.

Diduga sepeda motor Supra melaju dengan kecepatan tinggi hingga tidak dapat menghidari motor yang ada di depannya, di sekitar bekas SPBU Bojong. Kecelakaan pun tak bsia dihindarkan. Benturan yang cukup keras antara kedua sepeda motor membuat masyarakat sekitar langsung keluar untuk menolong korban.

Warga yang melihat kedua korban terletak bersimbah darah berusaha untuk menolong dengan menghentikan mobil yang lewat untuk segera dilarikan ke rumah sakit.

“Kebetulan saya lewat ada kecelakaan dan langsung dibawa ke RSUD Kajen,” ungkap Isol, salah seorang yang ikut menolong korban dari TKP ke RSUD Kajen di Karanganyar itu.

Karena kondisi luka cukup parah, akhirnya korban dirujuk ke RSUD Budi Rahayu. Namun naas, usai mendapatkan perawatan medis, AKP Siswanto yang mengalami patah tulang kaki menghembuskan nafas terakhir sekira pukul 20.15.

 Kasubbag Humas Polres Pekalongan, AKP Guntur Tri Harjani membenarkan atas kejadian tersebut. Menurutnya, korban meninggal dunia ketika mendapatkan penanganan medis.

“Dia (AKP Siswanto) meninggal akibat kecelakaan lalulintas yang sedang dalam melaksanakan tugas dinas,” terangnya.

Untuk itu, Kapolda dan Kapolres Pekalongan AKBP Indra Krismayadi mengucapkan banyak terimakasi atas kinerja yang selama ini dijalankan dengan baik dan tak ada cela. Adapun informasi diketahui, AKP Siswanto dikebumikan di tempat kelahiran di Boyolali.
(sumber:radarpekalongan)
Lebih baru Lebih lama