LHKPN 2012, Hatta Rajasa Jadi Peserta Pilpres Paling Miskin


Berapa kekayaan Hatta Rajasa yang siang nanti akan mendaftarkan diri ke KPU sebagai cawapres? Jika dibandingkan dengan peserta pemilihan presiden yang lain, Joko Widodo, Prabowo Subianto dan Jusuf Kalla, harta yang dimiliki Hatta justru paling sedikit.

Setidaknya itulah perbandingan berdasarkan data LHKPN yang sudah dipublikasikan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (19/5/2014). Namun data yang dipublikasikan oleh KPK ini bukanlah data teraktual. Sebab, Hatta baru melaporkan data kekayaannya semasa jabatannya menjadi Menko Perekonomian kemarin.

Dalam data LHKPN tahun 2012, kekayaan calon pendamping Prabowo Subianto ini 'hanya' Rp 16,9 miliar dan US$ 56.936. Harta tersebut dibagi menjadi yang bergerak dan tak bergerak. Jika dollar yang dimilikinya dikalikan dengan kurs saat ini Rp 11.294, total harta Hatta adalah Rp 17,543 miliar.

Bandingkan dengan Jusuf Kalla, pendamping Joko Widodo. Kekayaan pria yang pernah duduk sebagai wakil presiden ini mencapai Rp 314,794 miliar.

Aset terbanyak Hatta berbentuk harta tak bergerak berupa tanah dan bangunan yaitu Rp 13,8 miliar. Harta bergeraknya tercatat senilai Rp 1,1, miliar yang terdiri dari logam mulia, barang-barang antik dan lain-lain.

Pasangan Hatta, Prabowo sendiri menjadi peserta pilpres terkaya. Kekayaannya ditaksir mencapai Rp 1,685 triliun, berdasarkan data LHKPN tahun 2009. Sedangkan Joko Widodo, merujuk data tahun 2012, hartanya sebesar Rp 27,311 miliar.
(sumber:detik)
Lebih baru Lebih lama